Sukoharjo, 25 November 2025 – Tim medis Klinik dr. Arief Wahyu Soekarno turut berpartisipasi dalam kegiatan Donor Darah MTA Grogol V yang diselenggarakan di Pandeyan, Grogol, Sukoharjo dengan membantu pemeriksaan kesehatan berupa pengecekan tekanan darah (tensi) dan gula darah bagi para peserta.
Pemeriksaan tensi dan gula darah dilakukan sebagai langkah awal untuk mengetahui kondisi kesehatan peserta sebelum mengikuti proses donor darah. Tim medis Klinik dr. Arief Wahyu Soekarno melaksanakan pemeriksaan secara tertib dan sesuai dengan prosedur pelayanan kesehatan.
Selama kegiatan berlangsung, masyarakat menunjukkan antusiasme yang tinggi. Pemeriksaan kesehatan dasar ini membantu peserta untuk lebih memahami kondisi kesehatannya, sekaligus mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan donor darah.
Klinik dr. Arief Wahyu Soekarno terus berkomitmen untuk berperan aktif dalam kegiatan kesehatan masyarakat melalui pelayanan kesehatan yang aman, berpengalaman, dan bermanfaat bagi lingkungan sekitar.



